AUDIO: Saudara bagi Orang-Orang Kaafir
Secara manusiawi, seluruh manusia itu sebenarnya bersaudara; karena semua manusia itu berasal dari Nabi ‘Adam ‘alaihissalam. Berarti dalam hal ini, manusia yang satu dengan manusia yang lainnya adalah saudara. Dan itulah yang kemudian Islam selalu menjaganya.
Islam tidak egois; hanya karena tidak meyakini Islam lalu serta merta mereka menjadi musuhnya. Akan tetapi haruslah disadari bahwa “manusia dengan sesama manusia adalah saudara”; namun tidak cukup sampai disitu persaudaraan itu. Ada persaudaraan yang lebih berkualitas….
Persaudaraan itu ada yang lebih tinggi nilainya….
Persaudaraan itu bahkan ada yang bernilai ibadah, dan jika salah maka yang menjadi ancaman-Nya adalah AQIDAH dan IMAN-nya…
PERSAUDARAAN yang HAKIKI bagi orang muslim adalah SAUDARA-nya yang se-AQIDAH, yang sama dalam status sebagai hamba Allõh سبحانه وتعالى, bukan hamba Hawa Nafsunya…
Konsekuensi daripada tauhid yang diyakini itu, menjadikan tidak lagi memandang batasan kawasan wilayah, bangsa, warna kulit; akan tetapi semua mereka DIPERSAUDARAKAN oleh TAUHIID. Itulah yang dikenal dengan UKHUWWAH ISLAMIYYAH…
Tetapi manakala seseorang bersaudara dengan orang-orang yang tidak se-‘aqiidah dalam “mempraktekkan loyalitas, pembelaan, perlindungan, kasih sayang” kepada mereka orang-orang yang tidak satu ‘aqiidah dengan dirinya; maka bisa dipastikan orang seperti itu adalah orang yang CACAT IMAN-nya….
Simaklah audio khutbah Jumat berikut ini.
Download: